9 Tips Untuk Mendesain Kartu Nama Dengan Baik

9 Tips Untuk Mendesain Kartu Nama Dengan Baik

Admin - 21 December 2020

9 Tips Untuk Mendesain Kartu Nama Dengan Baik - Para pelaku UKM yang baru memulai bisnisnya peran identitas digital sangat diperlukan sebagai wajah bisnis anda dimata customer, salah satunya adalah Kartu Nama. Dalam sebuah Bisnis, kartu nama merupakan media promosi yang sangat penting, dalam membuat kartu nama pun tidak boleh terlalu banyak menggunakan elemen grafis agar tidak merusak informasi yang terdapat dalam kartu nama.

Memperhatikan Ukuran

Minimal Font Ukuran minimal font yang digunakan pada desain kartu nama adalah 6 pt dan 5 pt untuk font  bertampilan tebal/bold atau menggunakan huruf kapital

Menggunakan Ukuran Font Yang Variatif

Menggunakan ukuran font yang variatif untuk membantu mengarahkan pembaca untuk membaca konten mana yang paling berprioritas, biasanya ukuran font yang paling besar digunakan untuk tulisan nama dan juga biasanya menggunakan tampilan tebal.

Tidak Memakai Banyak Jenis Font

Untuk hal ini sebenarnya berlaku untuk semua desain, karena jika menggunakan banyak jenis font maka desain yang dibuat akan tampak berantakan pada pont ini disarankan  untuk menggunakan maksimal 2 jenis font. agar desain tampak lebih profesional

Menggunakan Bleed / Margin

Gunakanlah margin agar konten desain yang sudah dibuat tidak terpotong pada saat proses pencetakan , ukuran margin yang disarankan yaitu 3mm sampai 5 mm keliling

White Space

Ruang Kosong pada desain kartu nama ditujukan agar mata kita tidak jenuh atau menolak ketika melihat konten visual yang memenuhi desain kartu nama, adanya ruang kosong ini juga dapat membuat tampilan desain menjadi lebih elegan.

Tata Letak / Layout

Gunakanlah tata letak yang rapi atau sejajar dan perhatikan komposisi alinea yang digunakan pada desain kartu nama

To The Point

Karena media kartu nama berukuran kecil, sangat disarankan untuk mengisi desain kartu nama dengan informasi yang singkat dan jelas

Menggunakan Bahan Atau Desain Yang Unik (opsional)

Penggunaan bahan yang unik pastinya akan membuat target audience merasa lebih tertarik untuk melihat kartunama yang sudah kita buat.

Proofing Saat Mencetak

Proofing atau uji coba cetak sebelum kartu nama diproduksi lebih banyak sangat penting untuk mengantisipasi ketika desain error atau salah satu objek visualnya tergeser pada saat proses setting di percetakan. Jika anda membutuhkan Jasa Desain Grafis di Bali yang siap membuat kebutuhan desain dan signature perusahaan anda silahkan jangan ragu untuk menghubungi Nawadwipa.



Artikel Terkait